Dukung Blog ini agar tetap eksis dengan cara Donasi Disini :) !!

7 Cara Menghindari Perilaku Bohong + Penjelasan Singkat

Sering kita bertanya bagaimana cara menghindari perilaku bohong dalam kehidupan sehari hari? Tentu saja jawabannya terkadang tidak mudah, karena memerlukan refleksi diri kita sendiri.

Apa itu refleksi diri dalam tema kebohongan ? Ya.. kita tentu tidak ingin diri kita dibohongi oleh orang lain kan? Begitu juga orang lain yang tidak mau termakan oleh kebohongan kita.

Lalu, apa ada cara lain untuk menghindari perilaku bohong? Ada kok , ini dia 7 cara menghindari perilaku bohong.
Ilustrasi berbohong

1. Senantiasa mengingat bahwa Malaikat mencatat tiap perkataan kita.

Sikap ini dalam pelajaran Akhlak Islam disebut Muroqobah, Yaitu senantiasa merasa bahwa setiap perkataan dan perbuatan kita selalu diawasi dan dilihat oleh Allah Swt.

Kalau Sudah mengamalkan dan mempunyai sifat ini di dalamdiri kita, niscaya akan timbul ketakutan dan kesadaran ketika akan berbohong.

2. Senantiasa mengingat pepatah 'Sepandai pandai menyimpan bangkai akhirnya tercium juga'

Hal ini perlu kita ingat. Mengingat bahasa Indonesia kaya akan sastra dan Pepatah, seperti halnya pepatah yang diatas.

Jika kita menyimpan bangkai (kebohongan) tentang sesuatu, baik cepat atau lambat akan ketahuan juga. Dan hal ini telah terbukti dalam kehidupan kita sehari hari.

Lihat saja bagaimana para koruptor yang menyimpang hasil korupsinya diluar negeri, ternyata tertangkap juga oleh KPK.

3. Berlatih berkata jujur.

Ada pepatah dalam agama mengatakan 'Katakanlah yang benar walau itu pahit'. Maka dari itu berlatihlah berkata jujur sejak dini.

4. Ingat ancaman Allah terhadap pembohong

Berbohong adalah salah satu dari 3 tanda orang munafik, orang munafik akan ditempatkan di neraka yang paling dasar (liat surah An Nisa)

5. Jika ingin berbohong lebih baik diam

Diam itu adalah emas. Pepatah agama ini memang benar, karena pada saat akan berbohong, Diam adalah pilihan emas bagi kita.

6. Jangan berteman dengan pembohong.

Jika kalian akhirnya tahu bahwa teman atau sahabat kalian saat ini adalah pembohong yang sudah berkali kali berbohong, maka nasehati atau tinggalkan. Jika tidak, kalian akan terbiasa dengan kebohongan.

Nah, yang ke 7 adalah refleksi diri seperti yang saya tuliskan di kata pembuka di atas...
Perilaku bohong merupakan tindakan tercela, yang dibenci tiap agama apapun di dunia, jadi biasakan diri kalian untuk berkata jujur. ^^

Belum ada Komentar untuk "7 Cara Menghindari Perilaku Bohong + Penjelasan Singkat"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel