Apa akibatnya jika siswa tidak melakukan kewajiban di sekolah
Akibat siswa tidak melakukan kewajiban
Bagi para siswa, ada kewajiban yang perlu dilaksanakan untuk mencapai proses belajar mengajar yang baik, Seperti masuk tepat waktu, menaati tata tertib, memakai seragam pada waktunya dan sebagainya.
Tetapi apa akibatnya jika siswa tidak melakukan kewajiban di sekolah?
1. Mendapatkan Nilai Buruk
Siswa yang tidak melakukan kewajiban, konsekuensi utamanya adalah nilai yang buruk. Ini mungkin terdengar tidak serius, tetapi jika di lihat lagi dampak kedepannya, siswa yang mendapatkan nilai buruk akan susah untuk diterima di sekolah atau universitas impiannya melalui jalur undangan ataupun beasiswa.
2. Hilangnya rasa tanggung jawab
Rasa tanggung jawab sangat penting diajarkan dan dilatih sejak bangku sekolah, karena pada saat bekerja atau membangun bisnis di masa depan, maka rasa tanggung jawab adalah komponen penting dari pribadi yang luar biasa.
3. Mendapat teguran / hukuman dari guru
Siswa yang tidak menjalankan kewajiban biasanya akan mendapatkan hukuman, seperti murid yang terlambat akan dihukum menulis kata "saya berjanji tidak akan terlambat" Dalam selembar kertas penuh
4. Mengganggu kenyamanan kelas
Guru yang mengajar akan menghabiskan waktunya untuk menghukum dan menasehati para murid yang tak melaksanakan kewajiban, sehingga waktu belajar terbuang dan kenyamanan kelas jadi terganggu.
5. Murid lain menjadi ingin ikut ikutan
Jika ada satu murid yang tak melakukan kewajiban dan tidak dihukum, maka kemungkinan besar murid lain juga akan mengikuti dan mencontohnya.
6. Orangtuanya di panggil
Jika kelakuan murid tersebut sudah parah, misalkan cabut di jam pelajaran, tidak pernah mengerjakan PR. Maka perlu ada konsultasi dari pihak guru ke orang tua untuk mengetahui akar masalah 'kenapa murid tersebut tidak patuh pada aturan'
Oke, itulah beberapa akibat jika siswa tidak melakukan kewajiban di sekolah, semoga bisa menambah wawasan dan pengetahuan.
Belum ada Komentar untuk "Apa akibatnya jika siswa tidak melakukan kewajiban di sekolah"
Posting Komentar