Dukung Blog ini agar tetap eksis dengan cara Donasi Disini :) !!

Pertanyaan tentang Wawasan Nusantara Dan Jawabannya

Pertanyaan tentang wawasan Nusantara 


Menurut Ermaya suradinata (Rektor IPDN 2001-2005) , wawasan nusantara adalah cara pandang dan sikap bangsa indonesia mengenai diri dan bentuk geografinya berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.

Pertanyaan wawasan nusantara dibawah semoga bisa melatih kemampuan berfikir dan memahami lebih lanjut tentang Pelajaran / Materi ini, sehingga bisa diaplikasikan dalam kehidupan sehari hari.

1. Mengapa Wawasan Nusantara selalu dikaitkan dengan pancasila ?

Karena Indonesia adalah Negara Hukum , dan hukum ditetapkan dengan merujuk kepada Pancasila . Dan Undang undag juga dibuat berdasarkan Pancasila . Maka dari itu, Pancasila adalah hal pertama yang harus dipelajari jika ingin Belajar tentang Wawasan Nusantara.

2. Sebutkan Pengertian Wawasan Nusantara secara singkat

Wawasan Nusantaraa dalah cara pandang dan sikap bangsa Indonesia mengenai diri dan lingkungannya untuk mencapai tujuan Nasional

3. Apa Kedudukan Wawasan Nusantara bagi bangsa Indonesia

Wawasan Nusantara berkedudukan sebagai wawasan nasional yang kebenarannya diyakini oleh seluruh rakyat Indonesia agar tidak muncul penyimpangan dan/atau penyesatan yang menghalangi tercapainya cita-cita serta tujuan nasional.

4.Mengapa Wawasan Nusantara itu Penting untuk Dipelajari?

1.Karena kita bisa mencegah paham paham yang tidak sesuai dengan Pancasila masuk ke indonesia, seperti paham radikal, Komunis, dan lain lain . 2. Agar kita bisa menjaga cita cita bangsa yang telah dicetuskan oleh nenek moyang bangsa.

5. Sebutkan cara Menerapkan Wawasan Nusantara dalam kehidupan sehari hari

Menghargai perbedaan yang ada di indonesia, perbedaan agama,suku,budaya, ras ataupun status sosial . Karena Indonesia Bhinneka tunggal ika, walaupun berbeda beda, tetapi tetap satu.

6. Cara apa yang bisa kita lakukan untuk Menjaga Wawasan Nusantara ?

Diantaranya kita bisa menjaga budaya yang ada, agar tidak punah . Ikut serta dalam Menjaga keamanan dan ketertiban negara, contohnya dengan tidak melanggar lampu merah sembarangan, kita membantu negara untuk menjadi tertib dan aman.

7. Mengapa Wawasan Nusantara Tidak bertentangan dengan Agama?

Karena Apa yang diajarkan agama, tidak bertentangan dengan pancasila.Dan Dalam butir pengamalan pancasila ditekankan bahwa kita harus menghargai perbedaan setiap agama.

8. Mengapa disebut wawasan nusantara bukan wawasan NKRI ?

Karena nama nusantara sudah terbentuk sejak zaman dahulu, bahkan sebelum belanda dan jepang menjajah Indonesia. Sedangkan nama indonesia itu, ditubuhkan pada pertengahan abad ke-19

Pertanyaan tambahan tentang Wawasan Nusantara

9.Apa fungsi belajar wawasan nusantara bagi pelajar modern saat ini ?
10. apa saja Tantangan implementasi wawasan nusantara di era globalisasi?
11. Bagaimana contoh pengamalan wawasan nusantara yang dilakukan oleh pelajar?
12. Kenapa geopolitik sering disebutkan sebagai wawasan nusantara?

Itulah beberapa pertanyaan tentang wawasan nusantara, semoga pertanyaan ini bisa menambah wawasan dan pengetahuan tentang nusantara. 

Belum ada Komentar untuk "Pertanyaan tentang Wawasan Nusantara Dan Jawabannya"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel