7 Alasan Menyumbang Korban Bencana Alam
Menyumbang korban bencana alam adalah perbuatan baik yang harus dilakukan, tetapi apa sebenarnya alasan kita untuk menyumbang untuk korban ?
1. Manusia Adalah Makhluk Sosial
Manusia tidak bisa hidup tanpa orang lain. Karena itu haruslah saling bantu membantu, apalagi terhadap mereka yang ditimpa musibah.
2. Menumbuhkan rasa Kepedulian dan Kasih sayang
Kepedulian dan kasih sayang adalah dua unsur penting dalam kemanusiaan. Jika seluruh masyarakat di dunia memiliki rasa ini, maka tidak akan ada tindak kriminal di dunia. Hal ini perlu dilatih, baik bagi anak muda, maupun yang sudah tua.
3. Mendapatkan Kebahagiaan
Membantu orang kok bahagia sih ? Ya, Bagi orang yang hatinya mulia, memberi dan membantu orang lain bukanlah hal yang merepotkan, melainkan membawa kebahagiaan dan kedamaian di hati mereka.
4. Bersaudara
Dalam islam, setiap sesama muslim adalah saudara, tetapi apakah orang non muslim tidak boleh dibantu. Jelas boleh, karena kita adalah Saudara, saudara setanah air, bangsa indonesia.
5. Persatuan Indonesia
Membantu korban bencana alam membuktikan bahwa kita ini bersatu, baik dalam senang maupun susah. Sebagai bangsa indonesia yang percaya pada pancasila sila ke 3 . Kita harus yakin bahwa menyumbang kepada korban bencana alam, adalah bentuk dari rasa persatuan kita.
6. Mendapatkan Pahala
Pahala ialah balasan yang diberikan tuhan atas perbuatan baik
7. Bentuk Syukur kita kepada tuhan
secara langsung ataupun tidak langsung dengan Menyumbang dan membantu seseorang, kita berterimakasih kepada tuhan. Berterimakasih karena telah diberikan keadaan yang aman dan nyaman, sehingga dengan bersedekah atau menyumbangnya kita, Otomatis kita melakukan bersyukur, bukan hanya dengan lidah, tetapi dengan perbuatan baik dan mulia.
Tambahan : Sering dijumpai banyak orang menyumbang barang seperti pakaian, peralatan dapur untuk korban bencana, sebenarnya hal tersebut tidak terlalu diperlukan. Yang mereka perlukan bantuan berupa uang, tenaga, serta bahan makanan pokok seperti beras dan lauk pauk.
Oke, demikian artikel tentang 7 alasan menyumbang untuk korban bencana alam, semoga artikel ini bisa menjadi referensi, dan bermanfaat . Terimakasih
Oke, demikian artikel tentang 7 alasan menyumbang untuk korban bencana alam, semoga artikel ini bisa menjadi referensi, dan bermanfaat . Terimakasih
Belum ada Komentar untuk "7 Alasan Menyumbang Korban Bencana Alam"
Posting Komentar